Pages

Orang Jepang Mengunakan Sedotan Untuk Mengecilkan Perut

Jika anda termasuk salah satu orang yang sudah putus asa dengan diet dan usaha untuk mengecilkan perut anda, mungkin anda perlu mencoba metode orang jepang dalam usaha mengecilkan perut. Sebuah metode yang cukup unik sekaligus tidak menguras kantong anda tanpa obat atau vitamin mahal ,tanpa peralatan fitness yang cangih. Hanya dengan Sedotan orang jepang melatih otot perut supaya kencang dan hasilnya perut bisa mengecil.. Yup.. Cuman sedotan kok.. (kok binggung mukanya?) :D

Tertarik? Yuk ikutin cara...


Mengecilkan Perut Dengan sedotanPertama-tama siapkan sedotan..









dietPotong 5 cm..









SedotanRatakan salah satu ujung sedotan










diet Tutup separuh lubang sedotan dengan selotip









tips unik dari jepangMulut sedotan setelah tertutup selotip 1/2 bagian.









tips unik dari jepang Tarik napas dalam-dalam, lalu tiup sedotan dengan kuat selama 5 detik









pondok ceritalakukan selama 3 menit per hari










Kurus Dengan sedotanPoinnya, meniup napas kuat-kuat selama 5 detik.










Beberapa orang yang melakukan selama 2 minggu hasilnya berbeda-beda, tetapi semuanya berhasil mengecilkan perut.









Diet dengan sedotanMenurut pakar, saatkita bernapas, otot perut lebih digunakan ketika mengeluarkan napas daripada menarik napas.









SedotanDengan menggunakan sedotan yang ditutup separuh, efek penggunaan otot perut menjadi berlipat.






Gimana tertarik untuk mencoba??

Sumber: kaskus id males mandi

Labu Raksasa 782kg Pecahkan Rekor Dunia

Labu RaksasaDalam kisah Cinderella, peri mengubah labu menjadi kereta kencana. Mungkin labu raksasa ini juga dapat menjadi kereta kencana Cinderella. Bayangkan saja, beratnya mencapai 782 kilogram.

Seorang guru di Ohio memenangkan penghargaan dalam kontes membesarkan labu raksasa dengan labunya yang sebesar 782 kg. Wanita bernama Christy Harp dari Jackson Township dekat Canton itu menempati peringkat teratas pada kontes Penanam Labu Raksasa di Canfield pekan lalu.

Dia memenangkan hadiah uang tunai sebesar 2.500 dollar AS dan dapat mengklaimnya sebagai rekor dunia. Panitia kontes mengatakan bahwa angka tersebut memecahkan rekor labu raksasa yang pernah dimenangkan oleh Joe Jutras dari North Scituate, Rhode Island, pada tahun 2007, yang beratnya 766 kg.

Biji labu dari labu raksasa milik Harp ini akan dikeringkan dan diberikan kepada siapa pun yang memintanya.

Kira-kira butuh berapa lama untuk menghabiskan labu raksasa itu ya??

Sumber: kaskus id: rinjani3726

Sejarah Pemberian Merek (Label) Perusahan Elektronik

Banyak dari kita yang menghabiskan waktu di depan komputer, televisi, bermain game, atau telepon selular kita. Merek produk elektronik yang ada disekeliling kita sangatlah akrab di telinga, tapi bagaimana mereka bisa mendapatkan merek tersebut pertama kalinya?? Apakah hanya Nokia?? Berikut kita melihat bagaimana mereka mendapatkan nama tersebut.

1. Kodak: George Eastman merupakan pendiri dari perusahaan tersebut pada tahun 1888. Eastman mencari nama yang pendek untuk dijadikan merek dengan alasan lebih mudah diucapkan dan hanya merujuk kepada produknya. Kemudian dia mengatakan bahwa dirinya menyukai huruf "K" karena memiliki kesan kuat dan tajam dibanding dengan huruf yang lain. Setelah itu Eastman ingin memiliki sebuah merek yang diawali dan diakhiri dengan huruf "K", setelah bermain dengan huruf akhirnya mendapatkan sebuah nama KODAK

2. Nintendo: Nama Nintendo bila diterjemahkan dalam bahasa inggris berati "Leave Luck to Heaven". Nama Nintendo sendiri sebenarnya terasa lebih pas sebelum mereka bergelut di bidang video games, pada tahun 1889 telah membuka usaha kartu permainan Jepang yang disebut kartu Hanafuda dengan desain gambar-gambar bunga.

3. Sega: Sega memulai bisnisnya di Hawaii pada tahun 1940 sebagai penyedia game standart berupa mesin Pinball untuk memberikan hiburan para prajurit perang. Pada 1951, perusahaan ini pindah ke Tokyo, Jepang dan menamai dirinya "Service Games" untuk mencerminkan perusahaan bisnisnya di bidang mesin permainan yang menggunakan koin untuk memenuhi kebutuhan prajurit Amerika. Pada 1965, Service Games merger dengan Rosen Enterprises dan namanya disingkat menjadi SEGA.

4. Nokia: Perusahaan elektronik modern seperti Nokia pada awalnya bukan merupakan perusahaan selular seperti saat ini. Perusahaan yang berdiri pada tahun 1865 merupakan pabrik kertas yang berada di Tampere, Finlandia. Ketika pemiliknya Fredrik Idestam membuka pabrik kedua di Nokia, Finlandia, dia ingin agar nama kota tersebut menjadi nama merek.
Nama kota tersebut diambil dari nama sungai yang melintasi kota tersebut, Nokianvirta River.

5. Toshiba: Toshiba dibentuk pada tahun 1939, merupakan hasil merger dari dua perusahaan. Tokyo Denki adalah perusahaan yang bergerak dibidang consumer goods dan perusahaan mesin Shibaura Seisakusho. Mengambil beberapa huruf didepan dari masing-masing perusahaan "TO" dan "SHIBa" maka lahirlah merek Toshiba.

6. Sanyo: nama Sanyo berarti "tiga lautan" dalam bahasa Jepang; pendiri perusahaan ingin menjual produknya melalui jalur samudra India, Atlantik, dan Pasifik untuk mencapai seluruh dunia.

7. Seiko: perusahaan pembuat arloji yang mengambil nama dari kata Jepang yang berarti "sempurna" atau "sukses".

8. Canon: Ketika Precision Instrumen Laboratorium Optikal pertama kali mulai dikembangkan di Jepang, awalnya menggunakan lensa kamera 35mm yang dilengkap dengan focal plane shutter, para insinyur mengatakan bahwa ini merupakan penciptaan "Kwanon", setelah dewi Buddha memberi petunjuk.
Ketika kamera telah siap dijual di seluruh dunia pada 1935, perusahaan memutuskan untuk sedikit merubah nama menjadi "Canon" sehingga akan lebih mudah diterima bagi pasar internasional.

9. Sharp: produsen elektronik nya mulai pada tahun 1912 bergerak dibidang logam untuk memenui toko Tokuji Hayakawa secara pribadi termasuk spesialis kancing gesper. Pada 1915, Hayakawa meningkatkan permintaannya menjadi pensil mekanik yang dikenal dengan nama Ever-Sharp, dan untuk menghargai karyanya, Hayakawa mulai menjuluki perusahaan itu "Sharp."

10. Motorola: Pendiri perudahaan Paul Galvin memilih nama itu pada konvensi ejaan penamaan lama yang meletakkan "-ola" pada akhir kata nama-nama radio seperti Victrola. Sejak Galvin dan perusahaan yang membuat radio yang bisa dibawa kemana-mana, ia menggabungkan kata "motor" dengan "-ola" untuk mendapatkan nama merek tersebut.

11. Samsung: Samsung memulai usahanya pertama kali pada tahun 1938 ketika Lee Byung-Chull membuka "Samsung Store" di Korea. Toko yang pada awalnya difokuskan pada ekspor ikan kering dan buah-buahan, tetapi melompat ke elektronik di tahun 1960-an. Samsung merupakan sebuah bahasa korea yang berarti "bintang tiga," yang memberi isyarat keberuntungan dari nomor tiga.

Sumber : kaskus id fasha

Mario Teguh - Kebebasan Memilih & Kesungguhan Tindakan

Banyak "Pribadi Besar" yang terperangkap mengerjakan sesuatu yang kecil, dan terus berusaha mempertahankannya. Hanya dikarenakan kurangnya keyakinan akan kualitas talenta yang dimilikinya, yang seringkali dapat membawanya kepada keadaan yang lebih baik.


Mario Teguh - Rekindling the Fire Within


Kita memiliki kebebasan untuk memilih.

Tetapi mengapakah sebagian dari kita memilih untuk tetap berada dalam keadaan yang dikeluhkannya itu ?

Apakah mereka tidak menyadari bahwa kualitas hidup mereka bergantung pada kualitas-kualitas keputusan mereka

dan bahwa kesegeraan perbaikan hidup mereka bergantung pada kesegeraan mereka dalam memutuskan ?


Perhatikanlah bahwa kualitas tindakan Anda menentukan kualitas dari hasil yang Anda capai !!!


Namun Kesungguhan untuk menggunakan talenta-lah yang membuat seseorang dibedakan kebesarannya. Sehingga Keberhasilan akan lebih mudah ditemukan, ketika seseorang memfokuskan diri dengan kesungguhan utuh dalam pengembangan talenta yang dimilikinya.



Mario Teguh - Becoming Bigger than Yourself

Penghalang terbesar dari keberhasilan adalah perasaan tidak berhak untuk berhasil,

bahwa keberhasilan hanya diperuntukkan bagi mereka yang terpilih.


Padahal yang telah mencapai keberhasilan selalu adalah

mereka yang dengan perlahan dan bertahap digembirakan dengan hasil dari kesungguhannya

untuk membuktikan bahwa hasil adalah hak bagi mereka yang berupaya



Sumber: Milis SuperClub Frans Albert

Sikat Gigi Bekas Masih Banyak Loh Fungsinya

Sikat Gigi bekasTentu saja setelah sikat gigi cukup lama di pakai,bulu-bulunya akan melebar dan tidak lagi nyaman di pakai.. Tapi jangan langsung dibuang tuh sikat gigi karena masi banyak yang bisa dilakukan oleh sikat gigi bekas anda itu Terutama untuk membersihkan peralatan rumah tangga Anda.

Sebelum memanfaatkan ulang sikat gigi bekas, Anda juga harus membersihkan terlebih dulu. Caranya sangat mudah, persiapkan saja air panas dalam sebuah wadah. Kemudian tuangkan cairan disinfektan ke dalamnya dan rendam sikat gigi selama 10 menit. Sikat gigi pun bisa dijadikan alat pembersih. Nah masalah-masalah apa saja yang sanggup di kerjakan oleh sikat gigi bekas anda??

1.Kompor
Sikat gigi bisa digunakan untuk membersihkan sela-sela kompor yang sulit dibersihkan dengan tangan. Siapkan air sabun, kemudian celupkan sikat gigi. Angkat besi tempat menyangga alat masak kemudian sikat sela-selanya. Kemudian hilangkan sabun dan keringkan dengan lap bersih.

2.Noda pada baju
Seringkali saat sarapan, noda makanan menempel pada baju. Jika noda tidak terlalu besar, untuk membersihkannya Anda cukup menggunakan sikat gigi. Jika tidak hilang oleskan sedikit sabun pada noda baru bersihkan dengan sikat gigi.

3.Sisir
Sisir yang kita gunakan sehari-hari tidak lepas dari kotoran. Agar kotoran lebih mudah dibersihkan rendam dulu sisir Anda dalam air yang sudah dicampur deterjen. Diamkan selama 15 menit, lalu bersihkan dengan sikat gigi.

4.Sepatu
Kotoran seringkali menempel di sela-sela sepatu. Untuk menarik kotoran keluar bersihkan saja menggunakan sikat gigi. Jika kotorannya membandel bisa Anda tambahkan sedikit sabun. Tetapi bila kotoran tidak terlalu banyak, menggunakan air saja sudah cukup.

5.Lantai kamar mandi
Sela-sela lantai kamar mandi adalah tempat kotoran sering tersangkut. Kalau menggunakan sikat besar seringkali kotoran tidak terangkat. Untuk membersihkannnya, tuangkan pembersih lantai kemudian gunakan sikat gigi untuk membersihkannya.

6. Kenderaan (Sepeda Motor)
Terutama untuk di bagian jari-jari sepeda motor kita yang sulit terjangkau oleh kita.. Sikat gigi bisa kita gunakan untuk membersihkan kotoran-kotoran yang menempel di bagian tersebut..

Mungkin dari Teman-teman ada yang sudah memanfaatkan sikat gigi bekas buat fungsi yang lain.. bisa di bantu donk sharingnya!!

Mount Everest Menjadi Kuburan Tertinggi Di Dunia

Mendengar Kata " Mount Everest " pendaki profesional mana yang tidak panas hatinya dan terbakar semangat agar dapat berdiri dititik tertinggi di muka bumi ini. Sebuah kebanggaan yang tidak dapat dilukiskan dengan kata-kata bukan??

Banyak orang ramai mencoba mengapai hal tersebut semenjak Sir Edmund Hillary berhasil mendakinya pada tahun 1953. Akan tetapi tidak sedikit juga yang menjadi korban keganasan alam Mount Everest.

Puncak Mount Everest terletak di negara Nepal dengan tinggi 29,035 feet (8,850 meter) dari permukaan laut. Gunung itu sendiri menjadi pembatas antara Nepal dan Tibet.

Suhu rata-rata tertinggi terjadi pada bulan mei 2008 yaitu minus 17 derajat Fahrenheit (minus 27 derajat Celsius) and kecepatan angin 51 mil (81 km) per jam.

Diwaktu lain sepanjang tahun, angin dapat berhembus dalam kecepatan badai 118 mil dan temperatur dapat jatuh sampai minus 100 derajat fahrenheit( minus 73 derajat celcius). Fakta tambahan yang lain adalah kurang dari sepertiga oksigen yang ada di udara dibanding dengan udara yang berada di permukaan laut.

Everest news memperkirakan, pada tahun 2004 lebih dari 2000 orang berhasil mencapai puncak, dan 189 orang mati ketika mencobanya. Jika anda adalah salah satu dari kurang lebih 150 orang yang akan mencoba untuk mendaki Mount Everest pada tahun ini, ada sesuatu yang pasti akan anda lihat sepanjang perjalanan - MAYAT.

Dari 189 orang yang mati dalam pendakian mereka, diperkirakan 120 orang dibiarkan tinggal di sana. Ini merupakan peringatan yang mengerikan bagi para pendaki. Alasan sederhana mengapa mayat-mayat pendaki dibiarkan berserakan di sana adalah terlalu sulit dan berbahaya untuk mencoba memindahkan mereka. Mencoba membawa tubuh orang mati atau pendaki yang terdampar akan memakan waktu yang terlalu lama dan membuat tim pendaki terhambat. Ini membuat usaha penyelamatan sama dengan bunuh diri.

Kebanyakan mayat terletak di "Zona kematian", area ini terletak di atas base camp terakhir di ketinggian 26,000 feet (8,000 meter). Banyak mayat yang membeku dengan tali masih melingkar di pinggang mereka. Mayat yang lain dalam keadaan membusuk, karena itu beberapa pendaki yang telah berpengalaman telah membuat suatu usaha untuk menguburkan mayat-mayat yang mudah dijangkau.

Pada tahun 2007 Ian Woodall, pendaki Inggris, kembali ke Everest untuk mengubur 3 mayat pendaki yang dia lewati dalam perjalannya menuju puncak. Salah seorang pendaki, seorang wanita bernama Francys Arsentiev, masih hidup ketika woodall menemukannya. Kata pertamanya adalah "jangan tinggalkan saya." Kenyataan yang menyeramkan, tapi, Woodall tidak dapat berbuat apapun untuk menolongnya tanpa membahayakan hidupnya sendiri atau hidup timnya. Dia terpaksa meninggalkan wanita itu untuk mati sendiri. Maka Tidak salah Kuburan Tertinggi Di Dunia pantas di sandang oleh Mount Everest.





10 Tips Agar Bisnis Anda Hancur Dan Gagal

Cara Yang Baik untuk sukses adalah mengetahui jalan menuju kegagalan dan Hindari Jalan itu!!

Tips Yang Harus Di hindari Untuk SuksesSemua orang yang kita temui jika di jajali dengan pertanyaan gimana cara anda bisa sukses pasti akan terdiam sejenak berpikir dan jawabnya adalah "entahlah atau hanya beruntung , atau yang lebih seringnya kerja keras..

sebuah jawaban yang umum dan tidak memuaskan bukan??

Tetapi sesungguhnya bukan orang tersebut pelit ataupun takut merasa tersaing jika membocorkan rahasianya.. hanya saja begitu banyak jalan untuk suskes dan setiap kondisi dan situasi memerlukan tindakan dan antisipasi yang berbeda..

So, apakah tidak ada cara untuk mencapai kesuksesan itu? Jangan langsung putus asa.. Mari kita gunakan "rumus matematika" untuk mencari jalan sukses tersebut yaitu.. Cari Jalan Menuju Kegagalan Lalu Hindari Jalan itu..

Beberapa hal yang membawa sebagian besar pengusaha ke jalan kehancuran :

1. Jangan Angkat telpon dari Mereka
Bagi seorang pelaku bisnis, telpon masuk adalah pertanda rizki yang siap dijemput, pada awalnya hubungan anda baik-baik saja dengan pelanggan, hingga suatu saat komplen dan masukan dari pelanggan membuat anda jenuh dan risih, sehingga anda malas mengangkat telpon dari mereka, inilah tahap awal anda memulai sukses untuk kehilangan mereka.

2. Buatlah janji, dan ingkari
Membuat janji dengan pelanggan adalah anda menempatkan harapan pada pelanggan tersebut, dan pelanggan andapun akan menyusun jadwalnya sesuai jadwal yang anda tentukan, satu hal yang paling ampuh membuatnya kecewa adalah mengingkari janji tersebut.

3. Datanglah Telat waktu dari yang ditentukan
Budaya indonesia terkenal dengan budaya Telat waktu, alias 15 menit lebih akhir datang, masing-masing personal me mindset dirinya bahwa lawan janjinya juga akan telat datang.

4. Berilah janji Jangan Beri Bukti
Berjanjilah, berikan mereka iming-iming dan omongan manis dari jasa dan produk anda, hiburlah mereka, katakan ya ya ya dan ya, lantas jangan beri bukti apa-apa dari janji anda.

5. Tunggu Selalu Mereka, Jangan kejar mereka
Tunggulah mereka, buat mindset bahwa mereka yang butuh anda, buatlah mindset bahwa anda memonopoli pasar, buatlah mindset bahwa anda satu satunya provider yang ada didunia.

6. Jadikan Mereka yang Kedua
Jangan prioritaskan mereka, beralasanlah untuk pelanggan lain, jadikan mereka kedua, maka otomatis mereka akan "cemburu" dan berpaling ke hati yang lain.

7. Berikan Kurang, Jangan Beri lebih
Berikan 7 dari 10 yang anda janjikan, apalagi memberi lebih dari 10. Jangan lakukan itu, berikanlah kurang, dan anda perlahan akan ditinggalkan oleh pelanggan anda.

8. Buatlah Semua Proses menjadi panjang dan Rumit
Birokrasi yang panjang, registrasi yang berbelit belit, schedule yang terlalu padat sehingga tidak ada waktu untuk mereka, pembayaran yang rumit, pengalihan komplaint yang terlalu ribet dan proses lain yang membuat pelanggan anda terlalu lama menunggu, yang membuat mereka menjamin bahwa mereka akan meninggalkan anda.

9. Buatlah Mereka Berharap, dan jangan Wujudkan Harapan Mereka
Berikan mereka harapan tinggi, membual lah jika perlu, buat hati mereka senang secara berlebihan, berilah over services, dan jangan pernah wujudkan itu semua.

10. Menghilanglah, Beralasanlah
Matikan Handphone anda, cabut fix phone anda, bersembunyilah, larilah dari komplain dan tanggungjawab, serta beralasanlah yang panjang, jangan meminta maaf dan jangan memberi services/produk gratis sebagai permintaan maaf anda.


Sumber Milis TDA arif

Fakta Akan Tulang Anda!!

Tulang atau kerangka adalah penopang tubuh manusia. Tanpa tulang, pasti tubuh kita tidak bisa tegak berdiri. Tulang mulai terbentuk sejak bayi dalam kandungan, berlangsung terus sampai dekade kedua dalam susunan yang teratur. Berikut beberapa fakta tentang tulang anda...

Fakta ke-1
Secara total terdapat 206 tulang dalam tubuh kita. Tulang Paha adalah tulang terbesar dalam tubuh kita. Sedangkan Tulang Sanggurdi adalah tulang terkecil dalam tubuh kita.

Fakta ke-2
Tulang Anda Tidak Statis
Banyak orang berfikir bahwa tulang mereka tidak berubah dan permanen. Sebenarnya tulang kita merupakan jaringan hidup yang secara berkala (konstan) mengalami pembongkaran dan beregenerasi. Hal ini yang disebut remodelling tulang. Faktanya, tulang kita mengalami regenerasi total setiap 7 sampai 10 tahun. Jadi usia tulang Anda lebih muda daripada usia Anda!

Fakta ke-3
Anda Pikir Tulang Anda Kuat?
Tulang yang ada dalam tubuh kita terdiri dari dua lapisan. Lapisan luar yang kuat dan lapisan dalam yang lemah. Pengeroposan tulang seringkali tidak disadari karena terjadi jauh dalam tulang.

Lapisan Luar yang kuat adalah Tulang Cortical, sering juga disebut tulang padat, yang membentuk suatu lapisan yang melindungi sekitar tulang. Bersifat padat dan keras, memmbentuk hampir 80 % dari total massa kerangka.

Inti bagian dalam yang lemah, juga disebut tulang spons, tulang trabecular ini seperti rumah lebah dan merupakan bagian utama yang membentuk struktur tulang bagian dalam. Lebih keropos, kurang padat dan lebih lemah daripada tulang cortical. memiliki metabolisme tinggi sehingga membuatnya lebih mudah patah atau hancur.

Fakta ke-4
Anda kehilangan Massa Tulang Anda Setiap Hari.
Massa tulang mencapai massa puncaknya pada sekitar usia 30 tahun, yaitu ketika proses penghancuran tulang (yang dilakukan oleh sel osteoclas) mulai terjadi lebih cepat dari proses pembentukan tulang (yang dilakukan oleh sel osteoblas).

Setelah bertahun-tahun, tulang kita menjadi lebih tipis dan rapuh. Hal ini berarti terjadi pengurangan kepadatan dan massa tulang secara bertahap.
Jika tidak diketahui, kondisi ini dapat mengakibatkan osteoporosis.

Fakta ke-5
Apa itu Osteoporosis?
Osteoporosis (penyakit keropos tulang) adalah penyakit yang menyebabkan tulang Anda menjadi lemah, rapuh dan mudah patah. Kadang juga disebut Silet Disease, penyakit yang menyerang secara diam-diam, osteoporosis sering menyerang tanpa tanda-tanda (hingga terjadinya patah tulang). Terjadinya patah tulang pada punggung (tulang belakang), panggul dan pergelangan tangan biasanya merupakan tanda awal terjadinya osteoporosis.

Fakta ke-6
Osteoporosis, Fenomena yang meningkat!
Di dunia 1 dari 3 wanita dan 1 dari 5 pria di atas 50 tahun akan menderita patah tulang akibat osteoporosis. Di Asia, pada tahun 2050, 1 dari 2 patah tulang pinggang yang disebabkan oleh osteoporosis di dunia diperkirakan terjadi di Asia.

jagalah kesehatan tulang anda dengan mengkonsumsi kalsium..

Sumber : Wiki & kikil

MT - Tanamkan Dalam Diri Sukses Anda

Mario Teguh - Predicting Success

Kita bisa meramalkan siapa diantara para sahabat kita
yang akan mencapai kecemerlangan hidup

dengan memperhatikan sedikitnya tiga hal berikut ini :


Apakah dia memiliki ketertarikan yang kuat pada sesuatu yang berguna ?

Apakah dia mengupayakan kemampuan terbaik untuk melakukan sesuatu yang paling menarik baginya itu ?

Apakah dia menuangkan keseluruhan jiwanya untuk menjadikan yang dilakukannya sebagai keuntungan bagi orang lain ?


Sumber: Milis SuperClub Frans Albert

Google Translate Baru Tepat Di bagian Navbar

Berawal dari keinginan mendapatkan penikmat blog ini lebih banyak,dan seringnya mengunakan Google Translate saat mencari bahan buat blog (maklum nilai b.inggris waktu sekolah paling tinggi pun cuman nilai 3) :D Kemarin Wanz menemukan sebuah aplikasi (gadget) baru dari google translate yang menurutku cocok untuk di tempatkan di blog. Coba anda perhatikan di bagian atas blog ini tepatnya pas di bawah address barnya. Yah.. Itu saya maksud!!

Fakta menunjukkan blog yang berbahasa indonesia semakin sering mendapat kunjungan visitor dari luar negeri yang juga disebabkan karena membludaknya jumlah blogger dari indonesia yang membuat blog dalam bahasa indonesia.

Sebuah Gadget google translate baru, yang menurut saya cukup ciamik untuk mendapatkan tambahan penikmat tulisan kita dari luar negeri. Amin!! Di samping tampilannya yang berada di posisi yang mudah terlihat(di bagian navbar) juga terdapat 50++ bahasa yang dapat di terjemahkan dan kelebihan lainnya kita dapat memilih halaman-halaman yang tidak ingin di terjemahkan oleh Google Translate. Tertarik?? Cara pemasangannya jg gampang seperti memasang gadget2 lainnya.

Google Translate Baru Di atas Navbar

Ambil Script Code Gadget tersebut di sini. Pilih bahasa utama yang di gunakan dalam web/blog anda. Copy Script Codenya dan tempatkan seperti biasa anda menempatkan gadget2 lainnya.
Dan perhatikan apa yang terjadi!! (mencopy ucapan Pak Mario Teguh) :D

Nb: Harap Maklum kalo ada penjelasan yang kurang2. (bukan blogger spesial tutorial blog hanya mensharing hasil temuan)

Pria Yang Lupa Segalanya Setelah 24 jam

Andy Wray punya seorang istri yang dia kagumi dan putri usia tiga tahun yang dia cintai. Namun jika dia terpisah dari mereka selama 48 jam atau lebih, Andy tidak dapat mengenal mereka lagi.

Ini terjadi karena Andy, mantan polisi berusia 32 tahun, punya kondisi yang secara efektif menghapus semua ingatannya setiap dua hari. Dia tidak dapat mengingat hari pernikahannya, tanggal lahir putrinya, bahkan dia tidak tahu siapa orang tuanya. Para dokter mengatakan, keadaan itu akibat trauma yang dia alami selama bekerja di kepolisian Inggris.

Sekarang dia dapat mengenal Jo (34) dan Chloe tetapi sebuah perpisahan singkat dapat menjadikan mereka sebagai orang asing kembali. Dia mengatakan, "Ingatan saya hanya berumur dua hari. Selama orang-orang tinggal dengan saya, saya sadar mereka siapa. Tetapi saya tidak dapat mengingat masa lalu saya. Jika Jo meninggalkan saya lebih dari dua hari, saya akan berjalan di belakang di jalanan tanpa mengenalinya."

Jo, seorang petugas taman, yang tidak pernah meninggalkan Andy kecuali saat pergi kerja, mengatakan, "Saya mencintai dia apa adanya. Namun sulit rasanya 13 tahun sejarah kebersamaan kami sirna begitu saja. Andy harus belajar mencintai saya lagi seakan kami pasangan baru. Dia bahkan butuh waktu enam bulan untuk sekadar bisa memegang tangan saya." Butuh waktu beberapa bulan bagi pasangan itu untuk merasa nyaman satu sama lain. "Dia bertanya kepada saya, di mana letak kamar mandi dan di mana letak barang-barang di dapur. Seakan kami pasangan baru dan butuh waktu bagi Andy untuk bisa merasa santai di sekitar saya."

Teman-temannya membuat buku kenangan khusus berisi foto-foto mereka dan sebuah deskripsi tentang bagaimana dia mengenal mereka

Sekarang Andy, yang dulu jadi polisi selama empat tahun, ke mana-mana harus selalu membawa selembar kertas berisi nama dan alamatnya. Ini untuk berjaga-jaga jika dia tersesat dan lupa jalan pulang ke rumahnya.

Sumber: Kompas

 
Copyright (c) 2010 Aiditya Ananda and Powered by Blogger.