Pages

Anak Kecil Boleh Cari Duit

Di kutip dari Milis TDA dengan topic "Anak Kecil Boleh Cari Duit"

Sebuah Cerita Pengalaman Pribadi Pak Budi Wangid anggota dari Milis TDA

Pak Budi menceritakan bagaimana dirinya sejak kecil sudah menyukai berbisnis sejak mulai anak2.. Pribadi yang pantas di acungi jempol dan mudah2an kita terinsiprasi oleh cerita Pak budi..

SD kelas 5, ada perusahaan roti yang buka deket rumah (di perumnas
tangerang) dan membolehkan anak-anak sekitar menjajakan dagangannya. Saya
pun mencoba ikut berjualan di sore hari selepas sekolah arab (madrasah),
lumayan dapat keuntungan 150-250 rupiah. Berjalan satu bulan, saya
dipanggil Ibunda tercinta dan diberitahu bahwa cukup sudah belajar
jualannya, konsentrasi saja sama pelajaran sekolah. Hmm rasanya ingin
berontak, lha wong aku tetep ranking 1 kok disekolah, begitu kata hatiku.
Namun, kata tidak sempat terucap karena takut dihukum kalo melawan orang
tua.

SMP Kelas 1, Dapat giliran masuk siang (shift 2 istilah sekarang), jadi pagi
hari dimanfaatkan jadi loper koran. Harga koran Poskota dari agen Rp. 85,
eceran Rp. 125,- dasar nakal, pukul 07.00 pagi sudah kujual Rp. 100,-
cukuplah dapet Rp. 15/per eks yang penting laris. Ternyata itu membawa efek
negatif, suatu hari aku dipukuli loper-loper lain karena dianggap mengganggu
omzet mereka. Pulang muka lebam dan hidung berdarah, ditambah dimarahi bunda
tercinta plus larangan tidak boleh berjualan koran lagi. Duh nasib ........
(Jangan berpikir aku kekurangan uang jajan yah, soalnya uang jajanku saat
itu diatas rata-rata anakdisekitar rumah) hilang lagi duitku ..........

Suatu hari trend Sepatu Nike type Air Jordan melanda sekolah ku, minta
dibelikan ke Ibunda eh dijawab Ga boleh, itu terlalu mahal buat kamu, beli
aja sepatu eagle (merk sepatu yang juga naik daun tahun itu). Trus aku
bilang, boleh ga duit buat beli sepatu eagle buat aku aja. Klo boleh aku mau
jadiin modal buat jualan petasan (petasan blom dilarang). Syukurlah bunda
setuju, keesokan hari bersama kawan,aku pergi ke pasar parung panjang (duh
jauh banget saat itu) berbekal uang Rp. 15.000 dapet setengah karung petasan
jenis cabe rawit, janwe, kembang api, petasan banting, petasan asap, kuda
terbang dan sebagainya. Dengan menggunakan meja bekas peti telor mulailah
berjualan petasan di depan rumah, habis belanja lagi (dulu klo puasa anak
sekolah libur sampai habis lebaran). Sampai 3 hari menjelang lebaran
terkumpullah uang hampir Rp. 150.000,- yang selanjutnya dibelikan dua pasang
sepatu merk Nike type Air Jordan (ditambahin duitnya oleh ayah ku) untuk ku
dan adikku.

Menjelang masuk SMA, berbisnis menyewakan komik (kebetulan koleksi komik dan
buku ceritaku lumayan banyak) tapi segera tutup karena smua koleksiku dah
dibaca penyewa

Saat SMA bisnis kaos kelas, perlengkapan kemping (belanja di bandung) dan
sebagainya. Ga diterusin berbisnis karena sudah mulai kenal pacaran, gengsi
euy ma pacar !!!!

Kuliah di djogja dan sama sekali ga berbisnis hingga menjelang lulus, buka
bisnis ilegal jualan kartu telepon isi ulang (hehehehe masih inget kali
kartu telepon yang tipis itu......... .) n pembuatan skripsi. Ini Bisnis yang
sangat menguntungkan namun beresiko tinggi, sempat punya tim pemasaran yang
mencari mahasiwa malas, tim ketik n tim pemburu skripsi di pasar palasari
bandung, pasar senen jakarta n pasar shoping djogja.

Tamat kuliah kerja, pecah krisis moneter, perusahaan tempat aku bekerja
kolaps n akhirnya di PHK, pulang ke rumah ortu di tangerang. Sempet buka
usaha kertas daur ulang dan jualan kakilima di depan mall Robinson
Tangerang, duh sedihnya godain gadis-gadis ga ada yang mau ngelirik, memang
daku kere banget kali yah. Ekonomi mulai berputar, balik lagi kerja di
sektor industri sampai akhirnya loncat jadi PNS di Kementerian Riset dan
Teknologi (sampai sekarang).

Masuk "comfort zone" hingga akhirnya menikah dan punya anak.
Kebutuhan semakin meningkat sementara sumber penghasilan hanya satu, otak
berpikir keras ......... harus ada pemasukan tambahan !!!

Akhirnya diputuskan SK disekolahin (digadaikan ke Bank), buka usaha Wartel n
Jualan voucher isi ulang GSM (CDMA blom ada saat itu). Baru sampai titik
BEP, booming teknologi CDMA hancurlah usaha wartelku.
Saat ini,aku buka usaha jualan mainan anak n boneka (mahameru Gift n Toys)
di rumah (plus mengirimkannya ke kota Curup- Bengkulu) dan Spreai n Bed
Cover (R n R Spreai n Bed Cover). Insyaallah segera membuka satu toko lagi
di Mardi Grass - Citra Raya Cikupa, namun menunggu kelahiran anak kedua ku.

Berdasarkan pengalaman pribadi itu, aku amat sangat yakin TIDAK akan
menghalangi anak-anakku berbisnis sejak dini, namun tetap orang tua harus
berperan besar mengendalikan dan mengarahkan anak.

salam,

budi wangid

Brain Food Yang Cocok Untuk Meningkatkan Daya Pikir Anda

Brain FoodBagi Anda2 yang memiliki Kekurangan dalam daya Pikir dan daya Ingat sebaiknya mencoba membeli Makanan yang dijuluki “Brain Food” ini diyakini dapat merangsang pertumbuhan sel-sel otak, memperbaiki fungsinya, meningkatkan daya ingat dan konsentrasi berpikir :

1. Salmon
Ikan berlemak seperti salmon merupakan sumber terbaik asam lemak omega-3 - DHA and EPA - yang keduanya penting bagi pertumbuhan dan perkembangan fungsi otak. Riset terbaru juga menunjukkan bahwa orang yang memperoleh asupan asam lemak lebih banyak memiliki pikiran lebih tajam dan mencatat hasil memuaskan dalam uji kemampuan. Menurut para ahli walaupun tuna mengandung asam omega-3, namun ikan ini tidaklah sekaya salmon.

2. Telur
Telur dikenal sebagai sumber penting protein yang relatif murah dan harganya cukup terjangkau. Bagian kuning telur ternyata padat akan kandungan kolin, suatu zat yang dapat membantu perkembangan memori atau daya ingat.

3. Selai kacang
“Kacang tanah (peanut) dan selai kacang merupakan salah satu sumber vitamin E. Vitamin ini merupakan antioksidan yang dapat melindungi membran-membran sel saraf. Bersama thiamin, vitamin E membantu otak dan sistem saraf dalam penggunaan glukosa untuk kebutuhan energi.

4. Gandum murni
Otak membutuhkan suplai atau sediaan glukosa dari tubuh yang sifatnya konstan. Gandum murni memiliki kemampuan untuk mendukung kebutuhan tersebut. Serat yang terkandung dalam gandum murni dapat membantu mengatur pelepasan glukosa dalam tubuh. Gandum juga mengandung vitamin B yang berfungsi memelihara kesehatan sistem saraf.

5. Oat/Oatmeal
Oat merupakan salah satu jenis sereal paling populer di kalangan anak-anak dan kaya akan nutrisi penting bagi otak. Oat dapat menyediakan energi atau bahan bakar untuk otak yang sangat dibutuhkan anak-anak mengawali aktivitasnya di pagi hari. Kaya akan kandungan serat, oat akan menjaga otak anak terpenuhi kebutuhannya di sepanjang pagi. Oat juga merupakan sumber vitamin E, vitamin B, potassium dan seng — yang membuat tubuh dan fungsi otak berfungsi pada kapasitas penuh.

6. Berry
Strawberry, cherry, blueberriy dan blackberry. Secara umum, semakin kuat warnanya, semakin banyak nutritisi yang di kandungnya. Berry mengandung antioksidan kadar tinggi, khususnya vitamin C, yang berfaedah mencegah kanker. Beberapa riset menunjukkan mereka yang mendapatkan ekstrak blueberry dan strawberry mengalami perbaikian dalam fungsi daya ingatnya. Biji dari buah berri ini juga ternyata kaya akan asam lemak omega-3.

7. Kacang-kacangan
Kacang adalah makanan spesial sebab makanan ini memiliki energi yang berasal dari protein serta karbohidrat kompleks. Selain itu, kacang kaya akan kandungan serat, vitamin dan mineral. Kacang juga makanan yang baik untuk otak karena mereka dapat mempertahankan energi dan kemampuan berpikir anak-anak pada puncaknya di sore hari jika dikonsumsi saat makan siang. Menurut hasil penelitian, kacang merah dan kacang pinto mengandung lebih banyak asal lemak omega 3 daripada jenis kacang lainnya — khususnya ALA - jenis asal omega-3 yang penting bagi pertumbuhan dan fungsi otak .

8. Sayuran berwarna
Tomat, ubi jalar merah, labu, wortel, bayam adalah sayuran yang kaya nutrisi dan sumber antioksidan yang akan membuat sel-sel otak kuat dan sehat.

9. Susu dan Yogurt
Makanan yang berasal dari produk susu mengandung protein dan vitamin B tinggi. Dua jenis nutrisi ini penting bagi pertumbuhan jaringan otak, neurotransmitter dan enzim. Susu dan yogurt juga bisa membuat perut kenyang karena kandungan protein dan karbohidratnya sekaligus menjadi sumber energi bagi otak. Penelitian terbaru mengindikasikan bahwa anak-anak dan remaja membutuhkan lebih banyak vitamin D bahkan 10 kali dari dosis yang direkomendasikan. Vitamin D adalah vitamin yang juga penting bagi sistem saraf otot dan siklus hidup sel-sel manusia secara keseluruhan.

10. Daging sapi tanpa lemak
Zat besi adalah jenis mineral esensial yang akan membantu anak-anak tetap berenergi dan berkonsentrasi di sekolag. Daging sapi tanpa lemak adalah salah atu sumber makanan yang mengandung banyak zat ebsi. Dengan hanya mengonsumsi 1 ons per hari, maka tubuh Anda akan terbantu dalam penyerapan zat besi darai sumrbe lainnya. Daging sapi juga mengandung mineral seng yang dapat membantu memelihara daya ingat.

Jika Anda Yang Vegetarian, Anda dapat memanfaatkan kacang hitam dan burger kedelai sebagai pilihan.
Kacang-kacangan adalah adalah sumber penting zat besi nonheme — tipe zat besi yang membutuhkan vitamin C untuk di serap oleh tubuh. Mengonsumsi tomat , jus jeruk, strawberry dan kacang-kacangan juga dapat dipilih sebagai upaya mencukupi kebutuhan zat besi. Selain makanan, agar cerdas ya jelas kita harus banyak olahraga biar stamina kita tetap terjaga dan istirahat yang cukup.

Sumber kaskus id bajinganteng

Menjadi Istri Yang Cerdas Financial

SERING kita dengar seorang suami memberikan alasan, “Saya tanya ‘orang rumah’ dulu ya”. Dan kita mengerti bahwa yang dimaksud adalah isterinya. Sudah menjadi tradisi masyarakat kita, isteri adalah pengelola rumah tangga, terutama dalam hal pengelolaan keuangan. Bahkan, dalam situasi finansial yang kurang menguntungkan, sang isteri terancam untuk ‘terpaksa’ ikut bekerja untuk memenuhi kebutuhan keluarga.

Beberapa tips di bawah ini akan banyak membantu para isteri untuk lebih cerdas dan terampil dalam mengelola keuangan rumah tangga.

1. Membangun kepercayaan finansial dengan pasangan (suami)

Rencanakanlah keuangan rumah tangga anda bersama dengan pasangan. Ciptakanlah komunikasi yang jujur dan terbuka. Hal ini akan merubah sikap saling menyalahkan satu sama lain (Ingat : Ini merupakan salah satu penyebab utama keretakan rumah tangga) menjadi saling mengingatkan apa bila terjadi pengeluaran yang berlebihan.

2. Belanja, utang/kewajiban, tabungan dan Anggaran Rumah Tangga.

Apa yang pertama kali muncul di pikiran anda pada saat menerima pendapatan setiap bulannya? Belanja? Bayar utang/kewajiban? Atau menabung?

Jika belanja yang duluan muncul, hampir pasti anggaran rumah tangga anda akan menderita defisit. Anda perlu mengubah kebiasaan itu. Biasakanlah untuk memangkas pendapatan untuk menabung dulu. Hal ini memastikan arus kas bersih (net cashflow) anggaran rumah tangga anda akan surplus/positif. Setelah itu, bayarlah dulu utang/kewajiban. Pastikan utang/kewajiban berkurang terus sesuai jadwal yang sudah direncanakan. Waspadai bunga yang diberlakukan. Baru kemudian dari sisa anggaran yang tersedia dimanfaatkan untuk belanja kebutuhan rumah tangga. Dengan melakukan kebiasaan seperti diatas, anda akan lebih mudah mencapai sasaran-sasaran finansial yang diinginkan. Banyak diantara para ibu rumah tangga yang sudah terbiasa melakukan penyusunan anggaran.

Penyusunan anggaran rumah tangga sebetulnya sangat sederhana, yaitu menuliskan rencana pengeluaran rutin bulanan (membantu untuk tidak keluar dari rel) dan menabung untuk keperluan masa depan yang anda inginkan, seperti mobil, rumah, dana hari tua dan lain-lain. Jangan lupa memasukkan rencana pengurangan hutang dan atau jadwal pembayaran kewajiban ke dalam anggaran anda.

3. Kesepakatan batas pengeluaran.

Buatlah kesepakatan bersama pasangan anda sebuah plafon pembelian, misalnya Rp. 500 ribu. Bila ada pembelian diatas plafon, anda berdua sepakat untuk membahasnya lebih dulu (tidak berlaku untuk pembelian rutin seperti belanja bulanan, pembayaran listrik dan lain-lain). Diawal, aturan ini memang terasa terlalu membatasi, namun kami telah membuktikan bahwa hal ini berdampak besar pada penghematan anggaran.

4. Menata dokumen finansial Anda

Sediakan tempat khusus untuk menyimpan dokumen finansial dan dokumen penting anda dan tatalah dengan rapih, sehingga anda akan mudah untuk mendapatkannya jika dibutuhkan. Hal ini akan mendorong anda untuk terus melakukan review terhadap anggaran yang sudah anda buat.

5. Mengerti kebutuhan asuransi jiwa dan kesehatan

Polis asuransi dibeli untuk melindungi anda. Sampai sejauh mana polis asuransi yang anda miliki melindungi anda. Untuk Polis Asuransi jiwa, berfungsi sebagai pengganti penghasilan bila pemberi nafkah sudah tidak dapat melakukan tugasnya (karena meninggal atau cacat). Pahami berapa besar nilai perlindungan (Uang Pertanggungan) yang anda butuhkan. Meningkatnya biaya pengobatan yang mencapai 3-5 kali inflasi merupakan alasan kuat untuk kita memiliki asuransi kesehatan. Sebagian besar dari pembaca tentu sudah memiliki perlindungan kesehatan ini, baik yang di sediakan oleh perusahaan, maupun membeli sendiri. Pahami fasilitas penjaminan (coverage) asuransi kesehatan anda, sesuai dengan yang anda butuhkan. Diskusikanlah uang pertanggungan asuransi jiwa dan coverage asuransi kesehatan dengan perencana keuangan atau agen asuransi anda.

6. Memenuhi kebutuhan dana hari tua

Kapan sebaiknya kita mulai merencanakan dan melaksanakan dana pensiun? Mulailah lebih awal. Semakin cepat mulai menyisihkan dana, akan semakin baik dan semakin murah dana yang diperlukan. Sebagai gambaran, untuk target pencapaian dana 1 milyar 20 tahun yang akan datang, dengan tingkat pertumbuhan (return) 14 % per tahun, dana yang harus anda invetasikan per bulan adalah Rp.760.000,-/bulan. Sedangkan bila anda menunda 10 tahun dengan target dan tingkat pertumbuhan yang sama, anda harus menyisihkan dana Rp. 3.800.000/bulan.

7. Menentukan sasaran-sasaran finansial bersama pasangan

Membahas sasaran finansial jangka pendek dan panjang bersama pasangan adalah saat-saat yang menyenangkan karena dengan menyatunya ide anda berdua akan menciptakan motivasi bahtera rumah tangga tang sekaligus memperkuat fondasinya. Mulailah dengan hal yang umum, seperti rencana pembelian mobil, cicilan rumah dan lain-lain. Kemukakan ide-ide anda secara kreatif. Misalnya rencanakan cicilan rumah sudah selesai sebelum anak tercinta mulai kuliah, hal ini akan mengurangi tekanan finansial anda dimasa mendatang. Atau jangan membeli mobil mungil kalau anda sudah mengharapkan kedatangan si kecil sebelum 2 tahun ke depan. Jangan lupa buat rencana anda secara tertulis agar bisa selalu di tinjau kembali dari waktu kewaktu dan yang terpenting, konsolidasikan sasaran-sasaran anda ke dalam rencana anggaran bulanan.

8. Menghemat = menciptakan pendapatan

Saat anda melakukan belanja bulanan untuk rumah tangga, biasakanlah untuk menghemat anggaran. Dan dedikasikan penghematan tersebut untuk sesuatu yang nyata. Waktu kami baru menikah, nenek saya pernah menasehati, “Simpan penghematan belanjamu untuk hadiah ulang tahun anak-anakmu kelak”. Dan diluar dugaan, kami mendapatkan lebih dari cukup untuk itu.

9. Membeli untuk manfaat jangka panjang

Hampir semua orang tua menyambut kelahiran anggota keluarga baru dengan menyiapkan tempat tidur bayi. Berapa lama sang bayi tidur ditempat itu? Bukankah lebih hemat dan efisien kalau kita menyambutnya dengan membeli tempat tidur ukuran dewasa, yang akan terus bermanfaat sampai dia dewasa.

Sekarang terserah dengan anda, cuman mengganggukan kepala atau langsung take action??

Pengakuan Mantan Teroris ( JI ) : Gula Di ubah Menjadi Bahan Peledak!!

Selain memiliki sejumlah kader militan, banyak juga yang berkeahlian khusus. Misalnya mengubah gula jadi bahan peledak hingga hanya dengan pandangan mata, penghitungan jumlah bahan peledak dan dampak ledakan, bisa diprediksi.

Sugiarto sendiri ditangkap dalam sebuah penggerebekan di Palembang pada November 2008. Saat ditangkap, polisi juga mengamankan 20 rangkaian bom yang selesai dirakitnya. Yang membuat miris adalah kemampuannya. Belajar dari seorang ustad di Ambon pada 2006, kemampuan Sugi -panggilan Sugiarto- dalam merakit bom, mengutip seorang anggota polisi, “semudah dia membuat mi instan”.

Padahal, dalam level JI, kemampuan Sugi masih terbilang dasar. Dalam JI, ada sejumlah nama dengan kemampuan yang jauh di atasnya. Di antaranya, Ali Imron, Ali Fauzi, Mubarak, Dr Azhari, Dulmatin, dan Umar Patek. Kabarnya, nama-nama di atas bisa mengubah gula menjadi sebuah bahan peledak dengan daya ledak cukup besar.

“Hanya satu langkah di bawah TNT daya ledaknya,” kata seorang mantan anggota JI senior kepada Jawa Pos. Nama-nama di atas memang mendapatkan pelatihan langsung dari kamp pelatihan Mujahidin Afghanistan. Namun, yang paling istimewa adalah Azhari.

Hanya dengan melihat saja, Azhari langsung bisa menghitung bahan yang diperlukan sekaligus berapa berat bahan-bahan yang dibutuhkan untuk meruntuhkan sebuah gedung, misalnya. Sementara itu, yang lainnya masih membutuhkan kalkulator.

Beruntung, Azhari telah tewas. Namun, sejumlah nama lainnya masih hidup. Beruntung pula, nama-nama legendaris tersebut kini mempunyai penafsiran mengenai ayat-ayat perang dan ayat-ayat damai yang relatif berbeda dengan yang terdahulu.

Hanya, orang yang mempunyai kemampuan membuat bom, baik yang expert maupun yang masih baru seperti Sugi, masih banyak. “Ini tak lepas dari adanya konflik di Poso maupun Ambon. Di situ banyak orang yang mendapatkan pelatihan. Saya tak bisa membayangkan bila ada konflik seperti di Poso lagi,” kata Ali Fauzi. Alumnus kamp Hudaibiyah, adik Ali Ghufron dan Amrozi, itu memang mempunyai pandangan berbeda soal jihad dengan kakaknya.

Ali Fauzi mengakui, selain “melahirkan” banyak kader militan baru, konflik-konflik tersebut memunculkan peredaran gelap senjata dan bahan peledak. Dulu, kata Ali Fauzi, selain membuat sendiri dengan cara mencampurkan bahan-bahan kimia (yang relatif gampang diperoleh), faksi garis keras JI mendapatkan TNT dari pasar gelap.

Berawal dari sisa-sisa peledakan tambang atau keperluan penggalian, TNT itu kemudian dijual secara gelap oleh para pekerjanya kepada nelayan-nelayan di kawasan Bau-Bau dan Maluku. Harganya cukup murah, yakni Rp 40 ribu per kilogram. Biasanya, kelompok-kelompok tersebut membeli 50 kg tiap sekali beli. Karena itu, pemerintah harus menjaga sekuat tenaga agar tidak terjadi lagi konflik seperti di Poso dan Ambon.

Sejarah generasi baru para teroris tersebut tak bisa dilepaskan dari kehadiran JI. Bermula ketika sejumlah peserta kamp pelatihan Mujahidin di Afghanistan ditawari memilih. Mau ikut bergabung dengan Ustadz Abdullah Sungkar atau Ustadz Masduki. Sama-sama NII (Negara Islam Indonesia), keduanya berselisih pendapat. Abdullah Sungkar lebih sreg bila perkumpulannya tersebut berbentuk organisasi, sementara Masduki condong tetap ke bentuk negara.

Sebagian jemaah tersebut kemudian memilih bergabung dengan Ustadz Abdullah Sungkar dan kemudian mendirikan Jamaah Islamiyah. Bermoto “Iqomatu Khilafah Ala Nahji Nubuwah (Mendirikan khilafah yang sesuai dengan sunnah Rasul)”, kelompok ini bergerak secara rahasia. “Kami dulunya memang tandzim sirriyyah,” kata Nasir Abbas, salah seorang mantan anggota JI yang kemudian tak sreg dengan garis perjuangan faksi keras di JI.

Sumber: PosMetro

Sayang banget ya, Pinter-pinter begini kok salah jalan.. Peace Man, Damai Itu Indah!!

Tanggal 23 Juli 2009 , Asia Menikmati Gerhana Matahari Terlama Di Abad 21

Jutaan orang di Asia pekan ini akan menyaksikan "gerhana matahari total terlama" pada abad ini. Fenomena alam itu akan jelas terlihat di India dan China.

Bahkan, kota Shanghai dan sejumlah pulau di selatan Jepang bakal mengalami gelap di siang hari pada hari Rabu, 22 Juli 2009, waktu setempat. Kegelapan di wilayah-wilayah itu akan berlangsung selama sekitar lima menit.

Tak heran bila para fotografer, pengamat amatir, dan tim ilmuwan berbondong bondong ke China dan India untuk menyaksikan pemandangan yang mungkin hanya terjadi sekali dalam seumur hidup. Para astronom berharap gerhana itu akan mengungkap sejumlah petunjuk mengenai matahari.

Gerhana pertama kali akan muncul pada Rabu dini hari di Teluk Khambhat, India, yang terletak di sebelah utara kota metropolis Mumbai. Pemandangan itu selanjutnya akan tampak bagian timur India, lalu di Nepal, Myanmar, Banglades, Bhutan, dan China sebelum akhirnya muncul di Pasifik.

Terhalangnya pandangan ke matahari oleh bulan dari permukaan bumi itu terakhir akan tampak di Pulau Nikumaroro, Kiribati, yang terletak di Pasifik Selatan. Namun penduduk negara-negara lain di Asia juga bisa melihat gerhana matahari, walau tidak akan total.

Bagi para astronom, gerhana itu akan menjadi peluang untuk memandangi langsung, dalam waktu relatif lama, korona matahari. Benda itu menyerupai cincin putih berjarak 1 juta kilometer dari permukaan matahari.

"Korona itu memiliki suhu 2 juta derajat, namun kami tidak tahu mengapa begitu panas," kata Lucie Green, astronom dari University College, London. "Apa yang ingin kami saksikan adalah gelombang dalam korona. Gelombang-gelombang itu mungkin memproduksi energi pemanas. Itu berarti kami tengah menyelidiki satu elemen dari ilmu matahari," lanjut Green.

Tim ilmuwan juga berharap bahwa gerhana nanti akan memberi petunju atas nyala solar dan struktur-struktur lain dari matahari dan mengapa bisa meletus, kata Alphonse Sterling, ilmuwan dari NASA.

Gerhana total terakhir - yaitu pada Agustus 2008 - berlangsung selama 2 menit 27 detik. Namun gerhana kali ini akan berlangsung lebih lama dan mungkin terlama dalam satu abad terakhir, yaitu 6 menit dan 39 detik

sumber : Vivanews

Bentuk Mouse Pertama Kali (Gede Banget)

Kamu-kamu yang sering menggunakan computer, pasti kenal sama alat yang di beri nama "mouse". Dipakai untuk memindahkan anak panah atau memindahkan teks serta membantu pekerjaan dalam komputer. Dewasa ini setiap komputer menggunakan mouse, dan sudah banyak berkembang mouse yang menggunakan teknologi. Dari mouse bola , mouse optikal an yang sering di pake sekarang adalah mouse laser..

Tapi tahukah anda gimana bentuk mouse pertama kali di temukan?
Ehh,,Sebelum kita mengetahui bentuknya ada baiknya donk kita mengetahui dulu siapa penemunya.

Mouse pertama ditemukan oleh Douglas Engelbart dari Stanford Research Institute pada tahun 1963.

Mouse adalah satu dari beberapa alat penunjuk (pointing device) yang dikembangkan untuk oN Line System (NLS) milik Engelbard. Selain mouse, yang pada mulanya disebut “bug”, juga dikembangkan beberapa alat pendeteksi gerakan tubuh yang lain, misalnya alat yang diletakkan di kepala untuk mendeteksi gerakan dagu. Karena kenyamanan dan kepraktisannya, mouse-lah yang dipilih.


Mouse Terbesar dan pertama kali
Mouse pertama berukuran besar, kalo buat ukuran sekarang ini dah termasuk monster.^^ Mouse pertama kali menggunakan dua buah roda yang saling tegak lurus untuk mendeteksi gerakan ke sumbu X dan sumbu Y.

Engelbart kemudian mematenkannya pada 17 November 1970, dengan nama Penunjuk posisi X-Y untuk sistem tampilan grafis (X-Y Position Indicator For A Display System). Pada waktu itu, sebetulnya Engelbart bermaksud pengguna memakai mouse dengan satu tangan secara terus-menerus, sementara tangan lainnya mengoperasikan alat seperti keyboard dengan lima tombol.

kalo ada mouse yang segitu gedenya tentu ada dong mouse yang terkecil bukan?
Klik disini buat liat sekecil apa sih mouse itu?

sumber : kaskus id Mrkaskus + info hasil googling

Modus Baru Penipuan Di ATM

Curhatan pengalaman pribadi dari salah satu orang di sebuah Milis.

Peristiwa ini menimpa saya Hari Minggu yang lalu di salah satu ATM Mandiri (sebut saja ATM1). Semoga tidak terulang pada pembaca.

Kejadian ini berawal ketika saya mau menarik uang di ATM Mandiri. Seperti kadang-kadang terjadi setelah saya masukkan kartu ATM, layar ATM menyatakan bahwa “out of service” atau “maaf sementara tidak dapat melayani”. Tentu saja saya langsung tekan tombol Cancel untuk membatalkan transaksi. Namun ternyata kartu ATM tidak kunjung keluar walaupun saya ulangi berkali kali dan saya tunggu.

Di saat saya berharap kartu ATM segera keluar, tiba-tiba ada seseorang laki-laki (sebut saja Mr X) yang membuka pintu ATM dan tindakan kurang etis ini tentu agak mengejutkan saya. Orang tersebut yang tampil dengan sikap dan wajah innocent (tanpa dosa) dan dengan cukup santai bertanya: “Bisa Pak? Kartu saya tadi tertelan pak!”. Karena merasa senasib, sikap saya berubah dari curiga menjadi welcome.

Setelah saya amati, ternyata kartu saya tampak sedikit (kurang lebih satu millimeter) di bibir lobang kartu ATM dan saya berusaha dengan menyelipkan dua kartu tipis untuk menjepit kartu tersebut agar dapat saya keluarkan. Usaha saya itu mendapat respon yang bersahabat dari Mr X dan segera pula ia membantu saya untuk menjepit dengan kertas yang saya gunakan tetapi kartu ATM saya juga tidak berhasil dikeluarkan.

Usaha berikutnya dilakukan oleh Mr X dengan menelpon “Bank” (katanya saya telpon bank saja pak, 14000 ya? tanyanya dan tidak saya jawab karena saya konsentrasi dengan usaha saya untuk mengeluarkan kartu ATM). Setelah dia menceritakan apa yang telah terjadi dan salah satu ungkapannya ditelepon “kartu saya terganjal oleh bapak setelah saya pak!”. Mr X segera menyerahkan HPnya karena pihak “Bank” mau bicara dengan saya. Pihak “Bank” setelah menanyakan beberapa data seperti nama, tanggal lahir, nama ibu kandung segera menuntun saya agar dapat mengeluarkan kartu ATM saya dan tentu saja saya turuti.

Tekan tombol di bawah angka 9; tekan tombol di bawah angka 7; tekan pin bapak; tekan ENTER. Keluar tidak pak? Tanyanya. Tidak, jawab saya. Ok pak saya akan bantu sekali lagi mengeluarkan kartu bapak. Ikuti petunjuk saya tekan tombol di bawah angka 9; tekan tombol di bawah angka 7; tekan pin bapak (pelan-pelan pak) dan saya sempat berpikir mengapa harus pelan?; tekan ENTER. Singkatnya saya menekan PIN saya sampai sekitar tiga kali yang disaksikan oleh Mr. X. Saya tidak sampai hati meminta Mr X keluar dari ruang ATM karena ia telah meminjami HP dan “menolong saya”.

Adegan ini berarkhir ketika pihak “Bank” tidak berhasil membantu saya dengan mengatakan: Ok pak, karena kartu bapak tidak bisa keluar, KARTU BAPAK SAYA BLOKIR SAJA DAN SAAT INI KARTU BAPAK SUDAH TIDAK BERFUNGSI. Besok bapak segera ke Bank Mandiri setempat untuk minta terbitkan kartu baru.

Karena merasa aman, saya segera tinggalkan ruang ATM dengan mengucapkan terima kasih kepada Mr. X setelah anak saya segera keluar dari mobil, menyusul ke ruang ATM menanyakan apa yang terjadi (kata saya: kartu sudah diblokir, kita pindah ATM lain saja nak).

Untungnya saya tidak menaruh semua telor saya dalam satu keranjang. Masih ada keranjang lain tidak peduli ukurannya. Segera saya menuju ATM (sebut saja ATM2) yang lain karena saya sudah ditunggu di salah satu toko untuk suatu transaksi. Sebelum saya (bersama isteri dan anak saya) masuk ke ATM2 tiba-tiba SMS banking masuk dan menyatakan rekening saya terdebet Rp. 1.500.000,-. Ketika itu saya baru sadar (menurut saya bukan karena hipnotis, tetapi logis) bahwa MR X TADI TERNYATA PENIPU dan pihak “Bank” yang bicara dengan saya adalah anggota sindikatnya.

Segera saya menuju ATM1 dengan melanggar lampu merah di perempatan jalan sambil menghampiri Polantas setempat. Sampai di tempat kejadian, tentu saja pelaku sudah kabur dan selama saya menuju kembali ke ATM1, rekening saya selalu terdebet hampir setiap setengah menit Rp 1,5 juta dan berkali-kali. Saya berusaha keras untuk memblokir via 14000 tetapi selalu dijawab oleh mesin penjawab dan setelah sekian lama saya baru bisa bicara dengan operator untuk melakukan pemblokiran. Apa boleh buat saat pemblokiran saldo tinggal tersisa Rp 82 ribu.

Setelah dihubungi oleh pihak kepolisian, tidak lama berselang petugas ATM Bank Mandiri datang dan membongkar mesin ATM. Ternyata di dalam ruang kartu masuk telah diselipkan SEBATANG KOREK API yang telah dipotong “pentolan” nya. Kata petugas bank: Ini yang membuat kartunya tidak bisa masuk… kejadian ini sudah sekitar satu tahun tapi pelakunya belum juga tertangkap.

KESIMPULAN:

1. Sindikat penipu memilih ATM yang terpencil, bukan yang di kantor bank dan/atau yang ada security-nya.
2. Mereka memilih hari libur agar nasabah tidak dapat menghubungi bank setempat.

SARAN AGAR HAL SERUPA TIDAK TERULANG PADA PEMBACA:


1. Gunakan ATM yang ada Bank-nya atau yang dekat security
2. Jika kartu macet dan tidak bisa keluar dengan usaha sendiri, tinggalkan saja karena orang lain tidak bisa menggunakan tanpa mengetahui PIN-nya dan segera lapor ke bank setempat (tentu pada hari kerja).
3. Pada saat pembaca panik karena jadwal padat, ditunggu dalam waktu singkat, sehingga secara emosional tidak stabil, mungkin juga sedang berantem sebaiknya hindari transaksi menggunakan ATM karena daya analisa menurun dan sangat memungkinkan terjadi kesalahan.
4. Batasi jumlah uang yang ada di rekening. Ada baiknya membuat rekening cadangan yang non-ATM.

Jika informasi ini kurang bermanfaat bagi pembaca, berikan/forward info “ATM anda bisa dibobol dengan sebatang korek api” ini kepada rekan yang lain, siapa tahu mereka membutuhkan.


Terima kasih.

Jika suatu saat info ini sampai kepada Mr. X yang telah menipu saya, saya berpesan carilah uang dengan cara lain karena melalui jerih payah, hasil akan lebih bisa dinikmati. Anda berkualitas dalam mendapatkan uang cepat, namun kualitas hendaknya memenuhi 5 indikator keseimbangan yaitu QCDSM (Quality, Cost, Delivery, Safety, Morale). Anda baik dari sisi Quality (cerdik); anda baik dari sisi Cost (dengan biaya rendah, hanya sebatang korek api); anda baik dari sisi Delivery (dapat uang dalam waktu cepat); tapi dari sisi Safety (anda aman….tapi hanya sementara lho); dan dari sisi Morale (sayang angkanya cuma nol) karena melanggar norma.

Salam,

Wst

Powerfull of Dream

"A man's dreams are an index to his greatness."
Zadok Rabinwitz

“The poorest man in the world is the man without a dream. The most frustrated man in the world is the man with a dream that never becomes reality.”
Myles Munroe

"Whatever you can do or dream you can, begin it. Boldness has genius, power, and magic in it. Begin it now."
Goethe

"Keep away from people who try to be little your ambitions. Small people always do that, but the really great make you feel that you, too, can become great."
Mark Twain

"The greatest thing about man is his ability to transcend himself, his ancestry and his environment and to become what he dreams of being."
Tully C. Knoles

"Go confidently in the direction of your dreams. Live the life you’ve imagined."
Henry David Thoreau

"You see things; and you say Why? But I dream things that never were; and I say Why not?"
George Bernard Shaw

"If you can DREAM it, you can DO it."
Walt Disney

"A dreamer is one who can only find his way by moonlight, and his punishment is that he sees the dawn before the rest of the world."
Oscar Wilde

"Keep true to the dreams of thy youth."
Johann Friedrich von Schiller

"If your dream is big enough, the facts don't count."
Don Ward

"Your dreams can be realities. They are the stuff that leads us through life toward great happiness."
Deborah Norville

Stop Simpan Duit Dalam Kasur!!!

YERUSALEM - Ada benarnya nasihat untuk tidak menyimpan uang di bawah bantal, karena rentan diambil pencuri. Namun apa jadinya jika uang disimpan di dalam kasur?

Seorang perempuan Israel pusing tujuh keliling setelah tak sengaja membuang sebuah kasur milik ibunya yang berisi uang sekira Rp10 miliar (USD1 juta). Dengan penuh kekalutan, si perempuan mencari kasur "mahal" itu di antara ribuan ton sampah di sejumlah tempat pembuangan akhir, Rabu kemarin.

Perempuan itu mengaku membelikan sebuah kasur baru sebagai hadiah kejutan untuk ibunya yang sudah tua, Senin lalu, dan membuang yang lama. Keesokan harinya, dia mengaku baru sadar jika seumur hidup ibunya menyimpan uang di dalam kasur tua itu.

"Saya bangun di pagi hari dan berteriak ketika menyadari apa yang terjadi," kata perempuan yang tinggal di Tel Aviv dan meminta tidak disebut identitasnya itu, seperti dikutip dari Associated Press, Kamis (11/6/2009).

Dia lalu mencari kasur yang dibuang di tempat sampah di dekat rumahnya. Namun sayang sudah terangkut oleh pengumpul sampah. Pencarian di tiga tempat pembuangan akhir pun tak menghasilkan apa-apa.

Uang yang dikumpulkan selama ini adalah dolar Amerika Serikat dan shekel Israel. Perempuan itu menolak menceritakan bagaimana ibunya bisa mengumpulkan uang sebanyak itu.

Juru bicara kepolisian Israel Micky Rosenfeld mengatakan kasus ini tidak lazim. Sejauh ini pun belum ada laporan yang masuk.

Harian Israel Yediot Ahronot mempublikasikan foto perempuan malang itu tengah mengais-kais sebuah tempat sampah di selatan Israel.

Yitzhak Borba, manajer tempat pembuangan sampah, kepada Army Radio mengatakan ada stafnya yang membantu perempuan itu. "Dia (perempuan itu) kelihatan sangat putus asa," ujar Borba, sembari mengatakan sulit mencari kasur di antara 2.500 ton sampah yang masuk setiap harinya.

Borba juga mengaku meningkatkan pengamanan di lokasi pembuangan sampah untuk mencegah masuknya para pemburu harta karun.

Sedangkan perempuan itu mengatakan ibunya menyimpan uang di dalam kasur lantaran memiliki trauma dengan bank di masa lalu.

Niat baik dari si anak malah menjadi bencana..10 milyar loh.. jadi pingin rasain gimana tidur di atas duit sebanyak gitu.. :D

Sumber: Okezone

Demi Cinta,Seberangi Sungai Dengan 1 Tangan

the thinkerBEIJING - Betul kata pepatah bahwa cinta bisa membuat seseorang berbuat nekat. Seorang anak muda di China berusaha mendapat perhatian pujaan hatinya dengan menyeberangi sebuah sungai.

Namun cara yang dia lakukan tak lazim. Pemuda bernama Yang (27) itu hanya menggunakan satu tangan, sementara tangan lainnya menjaga seikat mawar merah agar tak terkena air.

Aksi nekat pemuda asal Provinsi Zhejiang itu dilakukan agar sang gadis dapat terus dimilikinya, setelah keduanya menjalin kasih selama empat bulan.

Yang berenang sejauh 40 meter dan memanjat sebuah bangunan beton di tengah sungai. Dia lantas berpose bak patung "The Thinker". Asal tahu saja, patung tersebut merupakan karya pemahat Prancis tersohor Auguste Rodin. Pose tersebut dilakoni Yang selama 30 menit.

Tak puas hanya begitu, Yang kemudian meminta polisi membawa kekasihnya untuk melihatnya. Jika tidak, Yang mengancam tidak akan beranjak dari tengah sungai.

Si gadis, Wang (23) dari Provinsi Jilin, akhirnya memang datang melihat aksi pacarnya itu. Namun sayangnya, tidak ada kata pujian yang keluar dari mulutnya.

Sumber: Ikzone

Gimana seandainya pacar anda berbuat begitu buat anda?

Di Hargai Milyaran, No Ponsel Tercatat Dalam Rekor Dunia Guiness

Dubai - Sebuah nomor ponsel berhasil mencatat rekor di Buku Rekor Dunia Guinness (Guinness Book of World Records). Pasalnya nomor tersebut bukanlah sembarang nomor tapi merupakan nomor termahal di dunia.

Dikutip dari Economic Times, Senin (22/9/2008), harga nomor ponsel tersebut sungguh fantastis, yakni sekitar US$2,75 juta. jika di kurs ke rupiah sudah brapa tuh? Milyaran.. Hanya untuk sebuah nomor.

Nomor ponsel super cantik tersebut adalah 6666666. Nomor tersebut dibeli oleh seorang pembeli anonim dalam sebuah lelang di acara amal yang diselenggarakan Qatar telecom (Qtel)tahun lalu.

Penjualan nomor ponsel termahal ini akan tercatat dalam buku rekor dunia tahun 2009. Rekor nomor ponsel termahal sebelumnya dibuat di China, yakni senilai US$480 ribu.

Sumber: kaskus id BarbarianBurn

Efisiensi : Berpikir Serderhana Menghadapi Problema

Sebelumnya saya pernah mempublikasi kan Pintar VS Bodoh ala Bob Sadino Maka kali ini saya ingin membahas menghadapi masalah dengan berpikir sederhana. Yup sebuah cerita mengenai logika manusia dalam menghadapi sebuah masalah.

Efektif adalah mengerjakan hal - hal dengan benar , sedangkan Efisien adalah mengerjakan hal- hal yang benar saja


Efisiensi adalah suatu hal yang penting di dalam dunia manajemen. Sebagai seorang anggota tim yang baik, kita memiliki tanggung jawab bukan hanya dalam membawa tim kita mencapai tujuan bersama, tetapi juga tanggung jawab dalam mencari cara terbaik untuk memecahkan setiap masalah yang terjadi. Tetapi seringkali kita terkecoh saat menghadapi suatu masalah, dan walaupun masalah tersebut terpecahkan, tetapi pemecahan yang ada bukanlah suatu pemecahan yang efisien dan justru malah terlalu rumit.


Oke, Mari kita langsung menuju contoh kasusnya.. (Yuk sama2 berpikir apa jawabanny sederhana nya)

1. Bagaimana Mengetahui Kotak Sabun Yang Kosong ( Tidak ada isinya? )

Salah satu perusahaan kosmetik yang terbesar di Jepang, menerima keluhan dari pelanggan yang mengatakan bahwa ia telah membeli kotak sabun (terbuat dari bahan kertas) dan isinya KOSONG.

Dengan segera pimpinan perusahaan menceritakan masalah tersebut ke bagian pengepakan yang bertugas untuk memindahkan semua kotak sabun yang telah dipak ke departemen pengiriman. Karena suatu alasan, ada satu kotak sabun yang terluput dan mencapai bagian pengepakan dalam keadaan kosong. Tim manajemen meminta para teknisi untuk memecahkan masalah tersebut.

Para teknisi pun bekerja keras untuk membuat sebuah mesin sinar X dengan monitor resolusi tinggi yang dioperasikan oleh dua orang untuk melihat semua kotak sabun yang melewati sinar tersebut dan memastikan bahwa kotak tersebut tidak kosong.

Dan tak diragukan lagi, mereka bekerja keras dan cepat tetapi biaya yang dikeluarkan pun tidak sedikit.

Tetapi saat ada seorang karyawan di sebuah perusahaan kecil dihadapkan pada permasalahan yang sama, ia tidak berpikir tentang hal-hal yang rumit, tetapi ia muncul dengan solusi yang berbeda.

Karyawan tersebut tidak berpikir tentang sinar X ato apalah yang rumit karena dia tidak memiliki kemampuan sampai disana, dia hanya berpikir Bagaimana Memisahkan yang Ringan dari Yang Berat??

Petunjuk : Sesuatu yang ringan akan terbang jika di tiup dengan sekuat tenaga.

Sampai disini sudah terpikirkan oleh anda? Kalo belum,, Coba lagi..

Yah,, Jawaban anda benar.. KIPAS ANGIN
Ia membeli sebuah kipas angin listrik untuk industri yang memiliki tenaga cukup besar dan mengarahkannya ke garis pengepakan. Ia menyalakan kipas angin tersebut, dan setiap ada kotak sabun yang melewati kipas angin tersebut, kipas tersebut meniup kotak sabun yang kosong keluar dari jalur pengepakan, karena kotak sabun terbuat dari bahan kertas yang ringan.


2. Bagaimana Menulis Di luar Angkasa Dengan Grativasi nol?

Pada saat NASA mulai mengirimkan astronot ke luar angkasa, mereka menemukan bahwa pulpen mereka tidak bisa berfungsi di gravitasi nol, karena tinta pulpen tersebut tidak dapat mengalir ke mata pena.
Untuk memecahkan masalah tersebut, mereka menghabiskan waktu satu dekade dan 12 juta dolar. Mereka mengembangkan sebuah pulpen yang dapat berfungsi pada keadaan-keadaan seperti gravitasi nol, terbalik, dalam air, dalam berbagai permukaan termasuk kristal dan dalam derajat temperatur mulai dari di bawah titik beku sampai lebih dari 300 derajat Celcius.. WOW (Spektakuler bukan?)

Lalu bagaimana dengan solusi dari anda?
Mari kita kembali ke zaman SD lagi , Jika Pulpen tidak dapat menulis maka kita mengunakan P-E-N-S-I-L

3. Kok Lama Banget nih buat nunggu naik LIFT?

Suatu hari, pemilik apartemen menerima komplain dari pelanggannya. Para pelanggan mulai merasa waktu tunggu mereka di pintu lift terasa lama seiring bertambahnya penghuni di apartemen itu. Dia (pemilik) mengundang sejumlah pakar untuk men-solve.
Satu pakar menyarankan agar menambah jumlah lift. Tentu, dengan bertambahnya lift, waktu tunggu jadi berkurang.
Pakar lain meminta pemilik untuk mengganti lift yang lebih cepat, dengan asumsi, semakin cepat orang terlayani.
Dan Kedua saran tadi tentu memerlukan biaya yang tidak sedikit.

Tetapi, satu pakar lain hanya menyarankan satu hal, "Inti dari komplain pelanggan anda adalah mereka merasa lama menunggu". Jawabannya adalah " Bagaimana membuat pelanggan tidak merasa menunggu waktu hendak naik lift?"

Dan jika anda adalah pakar tersebut, apa saran anda??

Petunjuk : " Bagaimana mengalihkan perhatian dari menunggu menjadi tidak merasa menunggu? " Perhatikan lift yang ada di lingkungan sekeliling anda? apa yang sering anda lakukan jika sedang menunggu lift?

Sudah dapat jawabannya?
Pakar tadi hanya menyarankan untuk menginvestasikan Kaca Cermin di depan lift, agar pelanggan teralihkan perhatian! nya dari pekerjaan "menunggu" dan merasa "tidak menunggu lift".

Tiga kasus di atas hanya sedikit contoh tentang efisiensi dari cara berpikir atau lebih garing nya di kenal dengan Filosofi K.I.S.S (Keep It Simple, Stupid!!), yaitu selalu mencari solusi yang sederhana, sehingga bahkan orang bodoh sekalipun dapat melakukannya. Cobalah menyusun solusi yang paling sederhana dan memungkinkan untuk memecahkan masalah yang ada. Maka dari itu, kita harus belajar untuk fokus pada solusi daripada pada berfokus pada masalah.

Saya sendiri pernah membaca sebuah buku karangan Robert Kiyosaki (buku favorit saya) ^^
di sana dia mengatakan bahwa jika seseorang ingin sukses, dia harus dapat mengubah masalah yang di hadapinya menjadi lebih sederhana dan dapat di pahami.. Sebuah filosofi yang amat berlawanan dengan apa yang di ajarkan di sekolah. masi ingat dengan Diagram Trigonometri tentang Sin , Cos dan Tan ? itu yang saya maksudkan..

"Bila kita melihat pada apa yang tidak kita punya di dalam hidup kita, kita tidak akan memiliki apa-apa.Tetapi bila kita melihat pada apa yang ada di tangan kita, kita memiliki segalanya."

Hello, Anjing Paling Cerdas Di Muka Bumi

Anjing Hello yang pintarBaru-baru ini,seekora anjing dari Pingtong, Taiwan yang bernama Hallo menjadi top di internet, dipuji-puji sebagai“anjing paling cerdas di muka bumi”. Ternyata,ia bisa ke supermarket untuk membeli hotdog, bisa membantu penjual pinang membuka lemari es mengambil barang dan memberikannya pada tamu, bahkan juga bisa berdiri dengan ke empat kakinya di atas gelas kaca.

Menurut laporan China Post Taiwan,pemilik anjing ini mengelola toko pinang,banyak pembeli yang menunjuk anjing ini untuk membeli pinang, melihatnya membuka pintu lemari es, menggigit bungkusan pinang dan ketangkasannya meletakkan bungkusan pinang di atas meja, sehingga para tamu dibuatnya senang oleh tingkah lakunya.

Dulu, anjing ini bisa mengantar pinang, melewati jalan sambil menggigit kantong berisi buah pinang, kemudian pembeli menaruh uang ke dalam kantong. Suatu ketika, hampir saja ia ditabrak sepeda motor, karena pemilikknya merasa terlalu bahaya, maka baru menghentikan tugas si anjing mengantar pinang.

Anjing bernama “Hallo” ini menggigit kantong plastik berisi uang,pergi ke supermarket sebelah membeli barang. Menurut pelayan supemarket, bahwa melihat uang dikantongnya , ia sudah tahu apa yang mau dibelinya, uang koin senilai 10 dollar Taiwan untuk membeli peppermint, 22 dollar uang koin untuk membeli Hotdog. Jika sang pemilik hendak membeli daging kalengan, maka pemiliknya akan melampirkan sehelai catatan di dalam kantong dengan keterangan rasa daging sapi, sebab“Hallo” tidak suka makan daging kalengan rasa ayam.


Petugas supermarket menuturkan, “Hallo”adalah anjing pelanggan yang baik, bahkan bisa ikut antri saat lagi ramai, dan ketika tiba gilirannya,ia meletakkan kaki depannya ke atas meja kasir, menunggu petugas menghitung uang pembayaran baru kemudian memasukkan barang-barang belanjaan ke dalam kantong ; terkadang ia akan mondar mandir di supermarket yang ber-AC karena ingin merasakan sejuknya tiupan Air Conditioner, sang pemilik juga berpesan padanya untuk “segera kembali, jangan bersejuk-sejukan dengan AC”.


Rekan-rekan chating mempublikasikan film “Hallo” yang tengah membeli hotdog atau menjual pinang di internet, rekan-rekan chating yang menyaksikannya pun seketika tertawa terbahak-bahak dan langsung bilang “Keren”. (Sumber Secret China)*

sumber : kaskus id cumino

Gajah Berbulu Panda, Ah yang Benar??

Buat anda yang suka dengan binatang Gajah dan Panda, Pernah terpikirkan gak buat menikmati kedua binatang tersebut secara bersamaan. Yah itu yang gue maksud.. Bulu Khas Panda yang bikin kita gemas berwarna hitam dan putih terdapat di tubuh binatang besar ini. Mungkin ga ya???

Di Thailand ada tiga ekor gajah yang di cat menyerupai warna bulu panda.. ( Ada-ada aja nih idenya )binatang jumbo itu terlihat lucu dan menggemaskan. Demikian seperti dikutip dari The Sun, Minggu (28/6/2009).

Ketiganya pun ditampilkan pada sebuah parade gajah di kamp gajah Ayutthaya di Bangkok, dalam rangka memperingati kelahiran seekor panda di sebuah kebun binatang lokal.

Gajah Berbulu Panda

Gimana,,Lucu kan?? Gajah berbulu Panda.. :D

sumber: okezone

Makan Siang Dengan Warren Buffet Masi Di Minati

Ebay mendapatkan pemenang lelang makan siang untuk ke 9 kalinya dengan Sang Legenda Warren Buffet(Terkenal dengan kecerdikannya dalam berinvestasi) dengan harga US$ 1,68 juta atau sekitar Rp 16,8 miliar. Walaupun nilainya turun di bandingkan dengan tahun lalu akan tetapi 16.8 Milyar merupakan nominal yang cukup spektakuler di masa krisis global saat ini..

Sayangnya nama pemenang dalam lelang amal Ebay masi belum di ungkapkan oleh pihak Ebay maupun Buffet.Makan siang dengan orang terkaya kedua di dunia itu akan digelar di Smith & Wollensky steakhouse di New York. Si pemenang boleh membawa teman-temannya maksimal 7 orang untuk ikut dalam makan siang tersebut.

Sejak tahun 2000, Seluruh hasil lelang yang didapatkan tidak semata-mata masuk ke kantong Warren Buffet akan tetapi dana tersebut di gunakan untuk amal membantu masyarakat miskin. Melalui yayasan Glide Foundation, sebuah kelompok nirlaba dari San Fransisco yang biasanya membantu kaum miskin dan tunawisma. Dengan dukungan dana lelang itu, Glide mampu menggelar beragam layanan sosial seperti pelatihan kerja dan pengobatan gratis. Setiap tahun, Gline juga menyediakan makanan gratis kepada 750.000 warga miskin AS.

Sebuah bukti nyata tidak semua orang kaya itu pelit adanya, tercatat Warren Buffet sendiri pernah mendonasikan sebagian besar hartanya untuk yayasan Bill & Melinda Gates Foundation dan 4 yayasan amal keluarga lainnya.

Pemenang Tahun-Tahun lalu Makan Siang Bersama Warren Buffet :

Tahun 2000 Anonymous $25,000

Tahun 2001 Anonymous $18,000

Tahun 2002 Edward Jones Co $25,000

Tahun 2003 David Einhorn, $250,100
Who runs New York hedge fund Greenlight Capital

Tahun 2004 Jason Choo, Singapore $202,100

Tahun 2005 Anonymous $351,100

Tahun 2006 Yongping Duan, California $620,100

Tahun 2007 Mohnish Pabrai, $650,100
Investor dari California yang kini memiliki investasi bergaya Buffet.

Tahun 2008 Zhao Danyang $2,110,100 (harga tertinggi dalam sejarah lelang amal Ebay)
General Manager Pure Heart China Growth Investment Fund


Rumahnya Sang Investor terkaya kedua di dunia :




Rumah yang tergolong sederhana untuk ukuran orang terkaya kedua di dunia, Warren Buffet juga mengendarai sendiri mobil tuanya ,Cadillac.

Menurut cerita Val McPherson, seorang warga Omaha, Buffett mengundang Gates untuk makan di sebuah restoran favoritnya di Omaha. Buffett bersama Gates mengendarai sebuah mobil baru pemberian anaknya, Susie. Seusai makan malam, mereka kembali ke tempat parkir, tetapi Buffett tidak bisa membuka pintu mobil barunya itu yang menggunakan kombinasi password. :D

Sebuah tindakan kesederhanaan Orang kaya yang amat langka untuk dapat kita jumpai.

Pesan Warren Buffet "Hiduplah sederhana dan jadilah dirimu sendiri"

Mega Resor Ala Las Vegas Pertama Di Asia

Mega Resor Terintegrasi ala Las Vegas pertama di Asia, dibuka untuk dunia. Gedung berbentuk epik sebagai standar baru kemewahan dan antusiasme di Makau, dihadiri oleh puluhan ribuan tamu, VIP dan lebih dari 1.200 media dari berbagai region dan penjuru dunia untuk melihat dan mengikuti pembukaannya, The Venetian® Macao Resort Hotel secara resmi membuka pintunya pada hari Selasa, 28 Agustus 2007, sekaligus mengiringi babak baru di dalam sejarah Makau.

“Di zaman sekarang sangatlah biasa memakai istilah seperti historis, inovatif, dan revolusioner,” kata Sheldon G. Adelson, Chairman dan Chief Executive Officer Las Vegas Sands Corp. (NYSE:LVS), Perusahaan induk The Venetian Macao.

”Tetapi tidaklah berlebihan untuk mengatakan bahwa pembukaan The Venetian Macao mewakili perubahan paradigma besar-besaran untuk Makau dan masa depan pengembangan turisme di Asia.”

The Venetiaon

Setelah dibuka, Venetian Macao yang bernilai US$2.4 milyar menjadi bangunan single (single structure) terbesar di Asia dan terbesar kedua di dunia. Seperti bangunan kembarnya di Las Vegas, The Venetian Macao merupakan bangunan bergaya renaissance bertemakan Venice yang mengetengahkan replika mempesona dari ciri khas Venice seperti St. Mark’s Square, the Doge’s Palace, Campanile Tower, dan tiga kanal dalam ruangan (indoor) dengan gondola (semacam sampan) dan gondoliers (pengayuh gondola) yang bernyanyi.

Hotel ini memiliki 3.000 kamar yang semuanya berupa suite, dan dengan area perbelanjaan seluas satu juta squarefeet (± 92.900 m²) – yang lebih luas dari shopping mal manapun di Hong Kong – the Venetian Macao kini menjadi tujuan utama bagi para pecinta belanja di area sekitar. Lantai casinonya yang seluas 550.000 squarefeet (sqf) merupakan yang terbesar di dunia dan memiliki 870 meja permainan dan lebih dari 3.400 mesin slot.

Di dalam bangunan juga terdapat stadion dengan kapasitas 15.000 tempat duduk yang disebut dengan Venetian Arena, yang digunakan untuk pertama kalinya sebagai tempat diadakannya acara Grand Opening malam itu. Di beberapa minggu mendatang, The Venetian Arena akan menjadi tuan rumah pertandingan eksibisi NBA dan pertandingan tenis antara dua pemain terkemuka Roger Federer dan Pete Sampras.

Kapasitas arena dan perlengkapan dengan teknologi canggih dengan sendirinya menjadikan arena ini sebagai fasilitas hiburan utama di daerahnya. The Venetian Macao juga memiliki ruang seluas 1.2 juta sqf untuk pertemuan, konvensi, dan pameran, lebih dari dua kali luas Hong Kong Convention and Exhibition Centre. Bangunan ini juga memiliki ballroom tanpa pilar terbesar di Asia dan mempunyai fasilitas katering yang dapat melayani 15.000 tamu dengan 5 menu.

Awal tahun depan, Venetian Theater dengan kapasitas 1.800 tempat duduk akan dibuka dan akan mempersembahkan produksi orisinil Cirque du Soleil yang terkenal. “Semua persembahan yang menakjubkan di dalam The Venetian tidak hanya menjadikannya resor terintegrasi penuh (integrated resort) pertama di Macao, tetapi merupakan bangunan sejenis pertama di Asia.” kata William P. Weidner, president and chief operating officer of Las Vegas Sands.

“The Venetian Macao adalah suatu destinasi dan keberadaannya akan membantu Macao mewujudkan masa depannya sebagai tujuan liburan panjang dan tujuan bisnis bagi jutaan orang di sekitarnya.” Weidner mengatakan bahwa The Venetian Macao mewakili semua unsur penting di dalam satu lokasi – fine dining, belanja kelas atas, hiburan, seluruhnya kamar suite, tempat pertemuan dan konvesi, tempat-tempat rekreasi yang luas – yang telah membantu Las Vegas menjadi salah satu tempat liburan dan tujuan bisnis utama di dunia.

“Memakan waktu 76 tahun dan berbagai generasi dalam membangun Las Vegas sampai menjadi tujuan bepergian yang saat ini berhasil menarik lebih dari 40 juta pengunjung setiap tahun,” kata Weidner. Sebagian besar kesuksesan terjadi di dua dekade terakhir, ketika resor mulai memberikan penawaran inovatif The Venetian Macao mewakili inovasi terbaik itu, namun kali ini dibangun di Asia untuk pertama kalinya untuk membuat suatu destinasi dengan lama tinggal lebih dari satu hari (multi-day stay) di Makau.

Perayaan ini juga menandai pembukaan dari Las Vegas Sands’ Cotai Strip™. The Cotai Strip merupakan sederetan hotel yang akan dikelola oleh beberapa nama bergengsi di industri perhotelan, termasuk Four Seasons, Sheraton, St. Regis, Shangri-La, Traders, Hilton, Conrad, Fairmont, dan Raffles. Las Vegas Sands Corp. akan membangun dan memiliki setiap hotel tersebut dan juga menjadi operator kasino dan tempat-tempat hiburan di setiap hotel.

Pada saat selesai pembangunan, seluruh properti di Cotai Strip akan mencapai 20.000 kamar tamu, lebih dari 3 juta sqf area belanja (pertokoan) dan hampir 30.000 tempat duduk untuk menikmati live entertainment.

Sumber : kaskus
 
Copyright (c) 2010 Aiditya Ananda and Powered by Blogger.